Kehilangan, setiap manusia pernah merasakan resahnya bila kehilangan sesuatu yang selama ini menjadi miliknya atau yang selama ini telah menjadi bagian dalam kehidupannya. Saya bisa menangis bila kehilangan barang ataupun kehilangan sesuatu yang sangat berharga namun terkadang saya juga merenung mengapa saya dan banyak manusia lain tidak menangis bila dirinya kehilangan waktu, waktu yang hilang tanpa dipergunakan dengan hal – hal baik ataupun amalan – amalan sholeh. Dan, begitulah sifat manusia kebanyakan menangis hanya karena sesuatu yang menghilang itu tidak bisa lagi memuaskan hasratnya memenuhi kerinduannya dan memudahkan segala urusannya. Sedikit manusia yang merasa begitu resah, sedih, gundah dan menangis bila kehilangan sesuatu yang bisa menghantarkannya ke pintu surga.
Senin, 04 Oktober 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar